Tradisi Unik Ketika Memasuki Tanggal Ganjil,Warga Pesisir Rame Rame Nangkap Impun Di Muara

 Warga Pesisir Pantai Selatan Punya Tradisi Unik Yaitu Nangkap Ikan Di Setiap Tanggal Ganjil


Tradisi unik Nangkap Ikan Impun Setiap Tanggal Ganjil
Warga Sedang Menangkap Ikan Impun Di Muara sungai Cilayu.





Setiap memasuki tanggal-tanggal ganjil dalam penanggalan bulan Hijriyah, warga di kawasan pesisir pantai selatan Garut memilki tradisi turun temurun yaitu nangkap ikan impun di muara,Sperti yang terjadi pada Jumat (27 Mei 22).





Tradisi tersebut disebut memang sudah lama dilakukan bahkan merupakan tradisi turun temurun,di setiap tanggal ganjil di bulan hijiriah,warga sekitar pesisir sudah terbiasa menangkap ikan impun di muara sungai,





Ikan ikan kecil ini yang mereka tangakap akan di jual dengan harga yang cukup tinggi yaitu sekitar Rp 60 Ribu /liter.Menurut salah seorang warga setempat, dalam tanggal-tanggal ganjil tersebut masyarakat sekitar percaya akan kemuculan ikan-ikan kecil (impun) ke permukaan perairan, sehingga mudah ditangkap secara beramai-ramai.





Warga yang dagangpun tidak hanya dari warga pesisir pantai,bahkan banyak juga yang sdatang dari luar daerah ingin ikut ramai ramai nangkap ikan atau hanya sekedar menyaksikan saja.Tentunya sambil berwisata,karena tradisi ini sangat mengundang perhatian warga, dan penasaran ingin menyaksikan tradisi tersebut.





Biasanya kemunculan ikan ikan kecil ini terjadi di beberapa muara sungai di antaranya Sungai Cilaki,Sungai Cilayu,Dan sungai besar lainya,namun terkadan tidak sama kemunculanya.


Penulis:Asep.Y





0 Comments

Tinggalkan Komentar Di Sini